Bos 844 BUMN Berkumpul Bertemu Prabowo di JCC

4 hours ago 2

Jakarta, CNBC Indonesia — Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (BPI Danantara) menggelar Townhall Meeting di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Senin (28/4/2025). Acara ini turut dihadiri oleh Presiden Prabowo Subianto. 

CEO Danantara Rosan mengatakan ada 844 perusahaan BUMN beserta anak dan cucunya. "Sejak launching, kami langsung gerak cepat. Sejak 21Maret seluruh BUMN, 844 ini sudah resmi jadi bagian milik dari Danantara indonesia," katanya dalam sambutan. 

Adapun Rosan mengatakan bahwa Danantara hadir dalam waktu yang sangat tepat. Dia menilai Danantara lahir saat tensi geopolitik dunia meningkat tajam dan menyadarkan banyak bangsa bahwa harus bersandar pada kekuatan ekonomi dalam negeri.

Sebagai informasi, BPI Danantara menggelar townhall meeting untuk memperkuat koordinasi antara perusahaan yang dikelola, sekaligus mengidentifikasi peluang baru dalam pengelolaan investasi di berbagai sektor prioritas. 

Adapun BPI Danantara diresmikan oleh Presiden Prabowo pada 24 Februari 2025. Nama Danantara dipilih karena memiliki energi kekuatan masa depan bagi Tanah Air.

Prabowo juga menjelaskan Danantara memiliki makna sebagai kekuatan ekonomi dana investasi yang merupakan energi kekuatan masa depan Indonesia.

"Kekayaan negara dikelola, dihemat untuk anak dan cucu kita," tegas Prabowo.


(mkh/mkh)

Saksikan video di bawah ini:

Video: Bos Danantara Gelar Pertemuan, Angin Segar ke Pasar Saham RI?

Next Article Efek Danantara ke Pasar Modal Belum Jelas, Kecuali ...

Read Entire Article
Photo View |