Jakarta, CNBC Indonesia - ChatGPT mendapatkan berkah besar dari viral-nya edit foto mirip Ghibli yang muncul di media sosial belum lama ini. Dalam waktu singkat penggunanya chatbot buatan OpenAI bertambah banyak.
Dalam unggahan di akun X pada 31 Maret 2025, CEO OpenAI Sam Altman mengatakan 1 juta pengguna bertambah hanya dalam waktu 1 jam.
Ia kembali menyinggung soal jumlah pengguna yang bertambah saat tampil di TED 2025 pada 11 April 2025. Di panggung tersebut, Altman bersama kurator TED Chris Anderson membahas jumlah pengguna ChatGPT yang berlipat ganda dalam beberapa minggu saja.
Pada awalnya, Altman tak terlalu terbuka saat ditanya Andersson soal jumlah pengguna ChatGPT. Namun akhirnya menyebut mendekati 800 juta.
"Sekitar 10% dari dunia menggunakan sistem kami, banyak sekali," kata Altman di panggung tersebut, dikutip dari Forbes, Senin (14/4/2025).
Menurutnya, platform itu terus bertumbuh dengan sangat cepat dari waktu ke waktu.
Andersson juga menanyakan soal kompensasi pada seniman dengan karya ciptaan mereka. Altman menjawab akan ada waktunya saat pembayaran otomatis bisa membayar karya para kreator.
Dia juga menambahkan pihaknya melakukan pembatasan mencegah model ChatGPT menghasilkan sesuatu dengan karya yang terlindungi hak cipta.
Di sisi lain, OpenAI juga punya kelonggaran akan ucapan yang berbahaya. Dengan begitu bisa lebih responsif pada pengguna yang ingin lebih sedikit sensor pada platform.
(fab/fab)
Saksikan video di bawah ini:
Video: Siapkan Gadget Pengganti Smartphone, Ini Langkah Bos ChatGPT
Next Article Bos ChatGPT Mau Naik Gaji, Segini Upah Lamanya yang Dibilang Kecil