Gudang Kimia Meledak, 4 Orang Tewas dan 516 Luka-Luka

10 hours ago 6

Jakarta, CNBC Indonesia - Sebuah ledakan kuat mengguncang sebuah pelabuhan utama di Iran Selatan pada hari Sabtu (26/4/2025). Karena hal itu, empat orang dilaporkan tewas dan 500 orang lainnya mengalami luka-luka.

Mengutip AFP, Kantor Bea Cukai pelabuhan menyatakan, bahwa ledakan tersebut kemungkinan besar disebabkan karena kebakaran yang terjadi di gudang penyimpanan bahan kimia dan hazmat.

Media pemerintah melaporkan sebuah "ledakan besar" di Shahid Rajaee, pelabuhan komersial terbesar di negara itu, yang terletak di provinsi Hormozgan di pantai selatan.

Rekaman di TV pemerintah menunjukkan kolom asap hitam tebal mengepul dari pelabuhan di mana banyak kontainer disimpan, dengan helikopter dikerahkan untuk memadamkan api.

Mengutip layanan darurat setempat, TV pemerintah melaporkan bahwa setidaknya 516 orang terluka dan ratusan orang telah dipindahkan ke pusat-pusat medis terdekat.

"Sayangnya, setidaknya empat kematian telah dikonfirmasi oleh tim penyelamat," kata kepala Organisasi Bantuan dan Penyelamatan Masyarakat Bulan Sabit Merah, Babak Mahmoudi, kepada penyiar tersebut.

Presiden Iran Masoud Pezeshkian menyampaikan simpati kepada para korban ledakan mematikan tersebut, dan menambahkan bahwa ia telah mengeluarkan perintah untuk menyelidiki situasi dan penyebabnya, dan mengirim Menteri Dalam Negeri Eskandar Momeni untuk menyelidiki insiden tersebut.


(pgr/pgr)

Saksikan video di bawah ini:

Video: Ledakan Dahsyat di Pelabuhan Iran, Lebih Dari 400 Orang Terluka

Read Entire Article
Photo View |