Apple Punya Aturan Baru Buat Anak Pemilik iPhone dan iPad

10 hours ago 1

Jakarta, CNBC Indonesia - Apple baru saja mengumumkan sejumlah inisiatif baru terkait anak-anak dan remaja. Sejumlah fitur itu dirancang untuk memberikan pengalaman lebih aman bagi mereka saat menggunakan perangkat Apple.

Salah satu yang dicatat Tech Crunch adalah pengaturan anak yang lebih mudah. Orang tua dapat memberikan informasi usia anak untuk pengembang aplikasi bisa menyesuaikan konten yang diberikan, dikutip Rabu (12/3/2025).

Orang tua akan lebih mudah mengatur akun untuk anak-anak. Mereka bisa memilih rentang usia untuk anak, memverifikasi sebagai orang dewasa di rumah dengan melakukan konfirmasi pembayaran kartu kredit yang tercatat di Apple.

Jika orang tua tidak segera mengatur perangkat untuk anak, Apple akan menerapkan filter konten secara otomatis. Termasuk menerapkan filter konten sesuai usia.

Anak juga akan diizinkan menggunakan aplikasi yang sudah terpasang di perangkat, seperti Note dan Pages. Data anak diklaim tidak akan dikumpulkan baik oleh Apple maupun pengembang.

Toko aplikasi App Store juga memperkenalkan serangkaian peringkat usia baru. Jadi pengembang dan pengguna bisa memahami lebih terperinci soal kesesuaian aplikasi pada usia tertentu.

Rentang usia itu akan terbagi menjadi lebih terperinci dari sebelumnya 4+, 9+, 12+, dan 17+. Sekarang menjadi 4+, 9+, 13+, 16+, dan 18+.

Halaman produk untuk aplikasi pihak ketiga di App Store akan menyertakan informasi soal apakah platform menampilkan konten atau iklan untuk pengguna dan menawarkan kontrol untuk orang tua.

Apple juga menyediakan API Rentang Usia baru. Jadi pengembang bisa menggunakannya agar bisa mengakses informasi yang dituliskan orang tua selama menyiapkan akun anak.

Para pengembang bisa menyesuaikan pengalaman aplikasi sesuai dengan API. Tidak akan ada akses ke tanggal lahir anak dan orang tua bisa mencabut izin yang diberikan.

Apple mengatakan pembaruan baru akan diluncurkan akhir tahun 2025 mendatang. Namun perubahan untuk akun anak sudah bisa diakses pada beta publik iOS 18.4.


(dem/dem)

Saksikan video di bawah ini:

Video: iPhone 16 Belum Bisa Masuk,Kemenperin Mau Apple Revisi Proposal

Next Article Apple Bikin Polisi Kelabakan, iPhone Makin Susah Dibobol

Read Entire Article
Photo View |