Jakarta, CNBC Indonesia - PT Astra Tol Nusantara (Astra Infra Toll Road) mulai menaikkan tarif ruas jalan Tol Tangerang-Merak (Tamer) mulai malam ini, pukul 00.00 WIB. Kebijakan tersebut sesuai dengan Keputusan Menteri Pekerjaan Umum (PU) Nomor 176/KPTS/M/2025 tentang Penetapan Golongan Jenis Kendaraan Bermotor dan Penyesuaian Tarif Tol pada Jalan Tol Tangerang-Merak.
"Mulai 15 April 2025 pukul 00.00 WIB akan diberlakukan penyesuaian tarif ruas Jalan Tol Tangerang - Merak," tulis akun Instagram @Astratoltamer, dikutip Senin (14/4/2025).
Adapun tarif tol terendah sebesar Rp 3.000 (misalnya rute Balaraja Timur-Balaraja Barat untuk golongan I). Sedangkan yang tertinggi mencapai Rp 117.500 (misalnya rute Cikura-Merak untuk golongan IV dan V).
Berikut tarif terbaru Tol Tangerang - Merak:
Cikupa-Balaraja Timur
- Golongan I: Rp 3.500.
- Golongan II: Rp 5.500.
- Golongan III: Rp 5.500.
- Golongan IV: Rp 7.000.
- Golongan V: Rp 7.000.
Cikupa-Balaraja Barat
- Golongan I: Rp 6.500.
- Golongan II: Rp 10.000.
- Golongan III: Rp 10.000.
- Golongan IV: Rp 13.000.
- Golongan V: Rp 13.000.
Cikupa-Cikande
- Golongan I: Rp 18.000.
- Golongan II: Rp 28.000.
- Golongan III: Rp 28.000.
- Golongan IV: Rp 36.500.
- Golongan V: Rp 36.500.
Cikupa-Ciujung
- Golongan I: Rp 24.500.
- Golongan II: Rp 38.000.
- Golongan III: Rp 38.000.
- Golongan IV: Rp 49.500.
- Golongan V: Rp 49.500.
Cikupa-SS Walantaka
- Golongan I: Rp 28.000.
- Golongan II: Rp 44.000.
- Golongan III: Rp 44.000.
- Golongan IV: Rp 57.000.
- Golongan V: Rp 57.000.
Cikupa-Serang Timur
- Golongan I: Rp 35.000.
- Golongan II: Rp 55.000.
- Golongan III: Rp 55.000.
- Golongan IV: Rp 71.000.
- Golongan V: Rp 71.000.
Cikupa-Serang Barat
- Golongan I: Rp 39.500.
- Golongan II: Rp 62.000.
- Golongan III: Rp 62.000.
- Golongan IV: Rp 80.500.
- Golongan V: Rp 80.500.
Cikupa-Cilegon Timur
- Golongan I: Rp 48.000.
- Golongan II: Rp 75.500.
- Golongan III: Rp 75.500.
- Golongan IV: Rp 97.500.
- Golongan V: Rp 97.500.
Cikupa-Cilegon Barat
- Golongan I: Rp 55.000.
- Golongan II: Rp 86.500.
- Golongan III: Rp 86.500.
- Golongan IV: Rp 111.500.
- Golongan V: Rp 111.500.
Cikupa-Merak
- Golongan I: Rp 58.000.
- Golongan II: Rp 91.000.
- Golongan III: Rp 91.000.
- Golongan IV: Rp 117.500.
- Golongan V: Rp 117.500.
Sebelumnya, Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian Pekerjaan Umum sudah menyetujui kenaikan tarif untuk jalan tol Tangerang - Merak (berdasarkan Kepmen No 176/KPTS/M/2025 tanggal 10 Februari 2025). Namun Pemerintah menunda pemberlakuan penyesuaian tarif tol hingga setelah momen Lebaran 2025.
"Keputusan ini diambil karena pemerintah memahami bahwa saat ini masyarakat tengah menghadapi berbagai kebutuhan selama bulan Ramadan dan Idul Fitri, sehingga penundaan ini dilakukan agar tidak memberatkan masyarakat," kata Kepala BPJT Wilan Oktavian kepada CNBC Indonesia.
(wur/wur)
Saksikan video di bawah ini: